Resep Sayur Asem Yang Lezat dan Praktis
ONEANEWS.com – Sayur asem merupakan sayur sederhana dengan cita rasa asam, manis, asin, dan pedas, semua menyatu dengan kesegaran aneka sayuran, apalagi kalau disantap dengan nasi hangat, hhmmm mantap.
Meski punya cita rasa yang kompleks, ternyata untuk membuat hidangan sayur asem ini tidak susah, hanya perlu menyiapkan bahan-bahan sederhana dan bumbu halus untuk memasak sayur asem yang lezat, proses memasaknya pun cepat jadi cocok banget buat kamu yang punya jadwal padat.
Bukan cuma enak, sayur asem juga punya segudang manfaat kesehatan, menurut situs halodoc, menu sayur asem mengandung zat besi, vitamin B1 , dan fosfor yang punya manfaat untuk meningkatkan fungsi sel darah merah, menambah energi, serta menjaga kekuatan tulang dan gigi.
Karena bahan-bahannya, sayur asem juga termasuk kedalam hidangan vegetarian, jadi bisa nih kamu coba jika sedang menjalani lifestyle vegetarian.
Langsung aja yuk coba resep sayur asem berikut!
Bahan :
1 buah labu siam, kupas, potong kotak
1 buah terong ungu, potong, belah
1 buah jagung manis, potong, belah
5 lonjor kacang panjang, potong
1 genggam daun melinjo
1 genggam melinjo
3 sdm kacang tanah
3 buah cabe hijau besar, potong, belah
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas
1 sdm asam jawa, seduh dengan air panas
1,5 sdm gula merah sisir
1-2 sdm gula pasir
1/2 sdt Masako Sapi
2 liter air
Bumbu Halus :
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah cabe merah besar
3 butir kemiri
1 sdt terasi bakar
1 sdm kacang tanah
Cara Memasak :
1. Masak air sampai mendidih
2. Masukkan melinjo, kacang tanah, bumbu halus, lengkuas, masak sampai setengah matang,
3. bertahap masukkan labu siam dan jagung, kemudian kacang panjang, terong, dan daun melinjo.
4. Masak sampai matang,
5. masukkan air asam, koreksi rasa
6. Angkat dan sajikan
Itulah resep membuat sayur asem yang praktis dan tentunya bergizi. Jangan lupa untuk senantiasa menjaga kesehatan kamu dan keluargamu.
Salah satu cara yang dapat kamu lakukan adalah dengan mengonsumsi makanan sehat bergizi seimbang.
Selamat Mencoba!!