Gegara Cecak, Minibus di Pinrang Terjun ke Selokan

Gegara Cecak, Minibus di Pinrang Terjun ke Selokan
Gegara Cecak, Minibus di Pinrang Terjun ke Selokan. (foto: Suardi)

ONEANEWS.com – Diduga gegara seekor cecak, minibus bernomor polisi DP 1467 DR terjun ke selokan di kampung ulu Tedong kecamatan Watang Sawitto, Kabupaten Pinrang

Warga, Sardi mengatakan dari keterangan pengemudi minibus naas itu sedang mengantar anaknya ke sekolah. “Saat kendaraan melaju, ada cicak di atas mobil,” katanya di lokasi kejadian Selasa (5/11/2024).

Pengemudi kata dia berusaha menghalau cecak itu. “Diduga saat menghalau cecak itu, pengemudi kehilangan kendali,” ujarnya.

Beruntung kata dia pengemudi dan penumpang minibus itu hanya mengalami luka ringan. “Informasinya sudah berobat di rumah sakit,” ungkapnya.

Informasi yang dihimpun sebelum minibus itu terjun ke selokan sedalam 5 meter, dan sempat menabrak bagian belakang minibus lain.

Minibus nahas ini melaju dari arah Kota Parepare menuju arah bagian Kota Pinrang atau dari arah selatan menuju ke utara. (*)

Bagikan artikel ini ke :
error: