Persiapan Pelantikan Pengurus DPD NasDem Parepare dan Jalan Sehat TSM Day Capai 99 Persen
ONEANEWS.com – Persiapan pelantikan pengurus DPD NasDem Parepare sekaligus Jalam Sehat TSM Day yang akan berlangsung di Aula Lapangan Andi Makkasau, sudah mencapai 99 persen. Kegiatan tersebut rencana berlangsung pada hari Minggu (7/7/2024), pagi.
“Alhamdulillah sabtu ini hampir finish, sudah 99 persen. Sore ini kita rencana gladi untuk memantapkan panitia,” kata Ketua Panitia, Suyuti kepada wartawan di sela-sela persiapan kegiatan, di Aula Lapangan Andi Makkasau, Sabtu, (6/7/2024), sore.
Menyangkut kegiatan besok, NasDem Parepare telah menyelesaikan segala administrasi baik perizinan dari kepolisian, hingga kebersihan.
“Alhamdulillah semua perizinan, baik polres sudah aman semua,” kata Anggota DPRD Parepare Dapil Kecamatan Bacukiki Barat itu.
Terkait Jalan Sehat TSM Day, NasDem Parepare melibatkan ribuan orang. “Terkait jalan sehat TSM Day ini kita melibatkan ribuan orang,” kata dia.
Sementara, untuk Pelantikan sedikitnya ada 30 pengurus DPD NasDem Parepare yang dilantik. Begitupun dadi pengurus DPC hingga DPRt ikut dilantik.
“Setelah jalan santai selesai, kita masuk acara inti yaitu pelantikan ketua DPD dan pengurus. 30 lebih pengurus DPD, dari DPC 4 (kecamatan), dan DPRt 22 kelurahan. Jadi total 330 lebih (dilantik),” sebut Suyuti.
Suyuti juga mengungkapkan, pelantikan pengurus DPD NasDem Parepare dan Jalan Sehat TSM Day rencana dihadiri Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse.
“Bapak kakak Haji Rusdi Masse datang. Beberapa ketua DPD di Sulsel, termasuk Bupati Barru, mantan Bupati Pinrang, dari Sidrap, dan Fraksi DPRD Sulsel ada beberapa sudah konfirmasi akan hadir,” ungkap dia. (*)