Tiket Belum Dicetak, 7 Penumpang Kapal Lambelu Milik Pelni Gagal Berangkat ke Balikpapan

Tiket Belum Dicetak, 7 Penumpang Kapal Lambelu Milik Pelni Gagal Berangkat ke Balikpapan
Tiket Belum Dicetak, 7 Penumpang Kapal Lambelu Milik Pelni Gagal Berangkat ke Balikpapan. (Foto: istimewa)

ONEANEWS.com – Sebanyak 7 orang penumpang di Pelabuhan Nusantara Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) gagal berangkat ke Kota Tarakan, Kalimantan Utara (Kaltara). Mereka gagal berangkat karena tiket yang sudah mereka pesan di agen ternyata tidak tercetak.

“Gagal berangkat karena tiket belum dicetak (pihak agen),” kata Fitriani kepada wartawan, Rabu (17/4/2024), malam.

Dia mengaku menyesalkan agen yang mengurus tiket yang dia beli. Saat dihubungi sudah mengaku telah selesai, namun ternyata saat dia dan keluarga mau naik kapal, ternyata tidak belum dicetak.

“Saya 5 orang ini mau ke Tarakan. Sudah saya bayar tiket dan katanya (agen) tiket sudah ada dan sisa diambil, tapi ternyata tidak ada ini,” kesalnya.

Bukan hanya Fitriani, penumpang lain bernama Irmawati juga mengalami kejadian serupa gagal berangkat karena masalah tiket yang diurus pihak agen perjalanan. Padahal kata dia barang sudah berada di atas kapal karena yakin tiket tidak bermasalah.

“Itu barang ku sudah di atas na tiket belum dicetak. Jadi barang ku di atas kapal mi tapi saya tidak berangkat karena tiket tidak tercetak,” kata pemudik bernama Irmawati

Irmawati menyampaikan dia dan anaknya padahal sudah menunggu sejak pukul 12.00 Wita di Pelabuhan Nusantara Parepare. Dia pun menunggu agen tempatnya mengurus tiket untuk mencetak tiket, namun sampai pemberangkatan KM Lambelu pukul 21.00 Wita ke Balikpapan, tiket tak kunjung tercetak.

“Saya 2 orang dengan anak. Jam 12 siang saya sudah di sini menunggu dan dari pengurus tadi minta maaf tiket (belum tercetak),” keluhnya.

Irmawati menyesalkan karena barangnya juga sudah terlanjur di atas kapal. Dia pun bingung mengurus barang tersebut nantinya karena bisa saja hilang tidak ada yang mengawasi.

“Saya permasalahkan ini karena selain tiket, barang ku sudah di atas kapal. Saya mau lapor nanti (agen),” kesalnya.

Diketahui, KM Lambelu milik Pelni berangkat dari Pelabuhan Nusantara Parepare ke Balikpapan pada pukul 21.00 Wita. Lambelu membawa 1.888 penumpang, termasuk lebih dari 300 penumpang yang mendapatkan tiket mudik gratis. (*)

Bagikan artikel ini ke :
error: