Masa Satgas Nataru Berakhir, Pertamina Pastikan Pasokan Energi di Sulawesi Aman

Masa Satgas Nataru Berakhir, Pertamina Pastikan Pasokan Energi di Sulawesi Aman
Masa Satgas Nataru Berakhir, Pertamina Pastikan Pasokan Energi di Sulawesi Aman. (Foto: Pertamina Sulawesi)

ONEANEWS.com – Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi sukses mengawal pasokan energi utamanya produk Bahan Bakar Minyak (BBM), LPG dan Avtur bagi masyarakat di Sulawesi pada momen Natal 2023 dan Tahun 2024.

Hal itu terlihat pada penutupan Satuan Tugas Natal dan Tahun Baru (Satgas Nataru) di Kantor Pertamina Regional Sulawesi. Satgas Nataru Pertamina sendiri telah berjalan sejak 15 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024.

Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Erwin Dwiyanto, mengatakan keberhasilan Pertamina menjalankan Satgas Nataru berkat koordinasi dan kerjasama yang baik lintas stakeholders serta dedikasi seluruh tim Pertamina yang bertugas sesuai fungsinya masing-masing.

“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi tingginya kepada seluruh stakeholders terkait yaitu Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kota, Pemerintah Daerah, serta TNI dan Polri yang berperan aktif menyukseskan distribusi energi kepada masyarakat di seluruh Sulawesi,” kata dia melalui keterangannya, Kamis (11/1/2024).

Tak lupa dia apresiasi setingginya juga kepada internal Pertamina yang betul betul mengawal energi yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat terutama selama masa Satgas ini.

“Serta sampaikan salam hangat saya kepada keluarga di rumah yang telah mensuport Perwira Pertamina sekalian, ini tak lepas dari dukungan keluarga di rumah,” ujarnya.

Berdasarkan laporan akhir Satgas Nataru di wilayah Regional Sulawesi khususnya BBM terdapat peningkatan konsumsi bahan bakar jenis Gasoline yang mengalami peningkatan sebesar 5% dari masa satgas tahun lalu. Sedangkan konsumsi Gasoil pada masa satgas tahun ini mengalami peningkatan sebesar 2,9% dari satgas tahun sebelumnya.

Erwin menambahkan, Pertamina Regional Sulawesi dapat mengantisipasi dan menyiapkan segala sesuatunya dengan baik dalam masa Nataru.

“Sehingga kebutuhan energi masyarakat dapat terpenuhi. Keberhasilan ini tercermin pada angka angka realisasi konsumsi BBM, LPG dan Avtur,” imbuhnya.

Peningkatan Konsumsi Gasoline 5%

Jika di-breakdown peningkatan realisasi Gasoline tertinggi terjadi sebelum Natal pada tanggal 23 Desember 2023 yaitu sebesar 9.220 Kilo Liter (KL) atau 21,8%.

Kemudian realisasi tertinggi juga terjadi sebelum tahun baru pada tanggal 30 Desember 2023 sebesar 9.324 KL atau 23,2%. Dan peningkatan juga terjadi setelah tahun baru pada puncak arus balik yaitu sebesar 8.363 KL atau 10,5%.

Peningkatan konsumsi Gasoline ini terjadi di wilayah tujuan wisata dan tujuan mudik yaitu di wilayah Toraja, Mamasa dan Makassar.

Peningkatan Konsumsi Gasoil 2,9%

Begitu juga dengan peningkatan realisasi Gasoil, yang tertinggi terjadi sebelum Natal pada tanggal 20 Desember 2023 yaitu sebesar 4.281 KL atau 12%. Kemudian realisasi tertinggi juga terjadi setelah tahun baru pada puncak arus balik yaitu sebesar 3.934 KL atau 3%.

Peningkatan konsumsi ini terjadi di wilayah tujuan wisata, rawan bencana dan tujuan mudik yaitu di wilayah Toraja, Mamasa, Poso, Manado, Luwuk, Mamuju, Kotamobagu dan Parepare.

Konsumsi Avtur dan LPG

Adapun untuk realisasi Avtur mengalami peningkatan sebelum Natal pada tanggal 21 Desember 2023 yaitu sebesar 1.127 KL atau 30%. Kemudian realisasi tertinggi juga terjadi setelah tahun baru pada puncak arus balik di tanggal 4 Januari 2024 sebesar 1.003 KL.

Kenaikan tersebut terjadi di Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Samratulangi di Manado, DPPU Mutiara di Palu, dan DPPU Haluoleo di Kendari. Sementara untuk konsumsi LPG pada momen natal dan tahun baru kali ini masih rata rata penggunaan normal.

Sebelumnya diketahui bahwa Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi dalam mendukung kelancaran Natal dan tahun baru menambah layanan berupa Pertamina Delivery Service (PDS), 186 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Siaga selama 24 jam serta 352 Agen & Outlet LPG Siaga untuk mengcover wilayah demand yang tinggi.

Pertamina juga menyediakan 7 SPBU Kantong (Mobile Storage) se-Sulawesi yang siaga pada titik-titik rawan kemacetan, bencana dan jalur wisata.

Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw mengatakan, sSecara keseluruhan, dibandingkan dengan pelaksanaan satgas tahun sebelumnya, Satgas Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 juga memiliki beberapa catatan kenaikan konsumsi khususnya pada Gasoline 5% dan Gasoil 2,9%.

“Sedangkan Avtur dan LPG juga terjadi peningkatan pada tanggal tanggal tertentu,” ucapnya.

Fahrougi juga mengucapkan apresiasinya kepada rekan-rekan media dalam memberikan informasi kepada masyarakat dan seluruh pelanggan setia Pertamina sehingga Satgas Nataru dapat berjalan dengan baik.

“Kami bersyukur dan berterima kasih atas dukungan semua pihak, termasuk kawan kawan media yang memberikan informasi yang berimbang dalam masa Satgas Nataru sehingga kebutuhan energi masyarakat tercukupi dengan baik dan kini masyarakat telah beraktivitas kembali dengan normal. Harapannya selama masa Satgas Nataru ini, seluruh konsumen mendapatkan kenyamanan selama masa liburannya,” tutup Fahrougi. (*)

Bagikan artikel ini ke :
error: