Pelajar Asal Pinrang Tampil Di IICF 2023
ONEANEWS.com – Sejumlah pelajar SDN 244 dan SD Negeri 20 Pinrang tampil dalam 2nd Indonesia International Culture Festival (IICF) 2023 di Plaza Puspemkot Tangerang selatan.
Kepala SDN 244 Pinrang Syaflinda Spd.Msi membenarkan ke ikut sertakan sejumlah pelajar asal Pinrang tampil dalam ajang internasional tersebut.
“Ada beberapa pelajar asal Pinrang yang tampil dalam acara tersebut,” kata dia saat dihubungi Kamis 2 November 2023
Dia mengatakan, pelajar pelajar asal Pinrang yang tampil berkolaborasi dengan Sanggar Seni. Lasinrang (S2L).
Kepala SD Negeri 20 Pinrang Hj Nurhayati Spd.mengatakan, pelajar pelajar asal Pinrang tampil di ajang tersebut setelah dilatih selama 3 bulan.
Dia mengatakan, kehadiran pelajar Pinrang di ajang IICF berkat dukungan Pemerintah Daerah dan Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Pinrang.
“Juga para guru, serta bimbingan ketua Dewan Kesenian kabupaten Pinrang Hj Andi Sri Widiyati Irwan,” katanya.
Dia berharap, kegiatan ini menjadi penyemangat bagi seluruh peserta didik di sekolah yang ada di kabupaten Pinrang untuk mengolah bakat para peserta didik di sekolah masing-masing.
“Sebuah kebanggaan tersendiri bagi pelajar yang berkesempatan mewakili Kabupaten Pinrang tampil Di Taman Mini Indonesia Indah (TMII),” ucapnya.
Adapun Ketua S2L Zainal SH. mengapresiasi penampilan pelajar Pinrang di ajang tersebut.
“Ini sebuah prestasi yang membanggakan,” katanya.
Dia mengatakan, pelajar Pinrang yang mempersembahkan tari Tome pare Basseang,membuat kabupaten Pinrang akan semakin dikenal baik di skala nasional maupun internasional.
Even 2nd Indonesia International Culture Festival (IICF) 2023 berlangsung dari 25 Oktober hingga 2 November diikuti 11 delegasi negara diantaranya Korea Selatan, Filipina, India, Rusia, Bulgaria, Yunani, Thailand, Zimbabwe, Sri Lanka, Amerika Serikat, dan Iran. (*)