Gibran Rakabuming Raka Resmi Diusung Jadi Cawapres Prabowo Subianto
ONEANEWS.com – Teka-teki siapa pendamping Bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto akhirnya terungkap.
Prabowo memutuskan putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, sebagai cawapres pendamping dirinya.
Keputusan menjadikan Gibran sebagai cawapres di Pilpres 2024, diambil setelah Prabowo melakukan pertemuan dengan para ketua umum partai Koalisi Indonesia Maju (KIM).
“Kita telah berembuk secara final, secara konsensus, seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai capres Koalisi Indonesia Maju untuk 2024-2029,” kata Prabowo usai pertemuan di kediamannya di kawasan Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2023).
“Saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres dari Koalisi Indonesia Maju,” lanjutnya.
Karena keputusan tersebut sudah menjadi kesepakatan bersama partai koalisi, Prabowo menegaskan tak perlu lagi ada pertanyaan seputar itu.
Dia menekankan seluruh partai yang tergabung dalam KIM siap untuk bersaing di Pilpres 2024.
“Afirmasi bulat dan konsensus, dan kita siap maju untuk Indonesia maju,” kata Prabowo.
Sebelumnya, Prabowo mengatakan keputusan ihwal cawapres pendamping dirinya di Pilpres 2024 akan dibahas dalam pertemuan bersama para ketua umum partai koalisi.
Selanjutnya, Koalisi Indonesia Maju akan mendeklarasikan capres dan cawapres yang diusung pada Senin (23/10/2023).
Izin dan Restu Jokowi
Sebelum mengumumkan Gibran sebagai cawapresnya, Prabowo mengaku telah melakukan komunikasi dengan Presiden Joko Widodo. Terlebih, Partai Golkar telah memutuskan untuk mengusung Gibran sebagai cawapres pada Pilpres 2024.
“Ya tentunya sebagai orang Indonesia yang adat budaya kita, tentunya pasti kita menyampaikan keinginan dari partai-partai dan usulan kita. Beliau bilang terserah Pak Wali (Gibran, red) kan sudah dewasa, kalau Pak Wali bersedia ya beliau pasti tidak menahan kira-kira begitu,” tutur Prabowo.
Di sisi lain, Jokowi juga mengaku telah memberi restu dan Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) memberi restu dan mendoakan putra sulungnya, menjadi bakal cawapres Prabowo Subianto.
“Orang tua itu tugasnya hanya mendoakan dan merestui keputusan (Gibran) semuanya. Karena sudah dewasa ya jangan terlalu mencampuri urusan,” kata Presiden Jokowi usai menjadi Pembina Upacara Hari Santri di Tugu Pahlawan Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/10/2023). (*)